Translate

Jumat, 08 Juli 2016

PERHATIKAN SEBELUM MEMAKAI ROOF BOX PADA MOBIL

                            CERMATI  5 HAL BERILUT KETIKA PAKAI ROOF BOX

  Liburan panjang lebaran umumnya diwarnai banyaknya barang bawaan. Saking banyaknya tidak akan cukup jika semuanya disimpan dalam kabin. Kalaupun cukup akan mengurangi kenyamanan penumpang belakang. Itu sebabnya   banyak pemudik yang menyimpan barang diatas  mobil , “Padahal itu cukup berbahaya . Apalagi kalau  tidak kuat mengikatnya” ulas Santo, dari  Motorize The Breze. Distributor roofbox merek Hapro.



   Penggunaan roofbox untuk menyimpan barang barang menjadi satu solusi. Kita akan melakukan simulasi penggunaan roofbox, meski perjalanan tidak terlalu jauh. Mennurut Santo semua roofbox hampir sama dalam perlakuan nya.
   Untuk penataan barang dapat menyimpan beberapa koper baik kecil maupun besar . Keuntungannya adalah  adanya tali pengikat sehingga koper tidak akan bergerak “ Paling pas sebenarnya pakai softbag,  karena akan mengikuti bentuk dari roofbox. Kalaupun terpaksa  ditekanpun masih bisa “ komentarnya.






    Namun untuk pemakaian roofbox ini ada beberapa hal yang patut diketahui oleh pengguna , Hal hal yang perlu diperhatikan adalah sebagai berikut :
1.          Hitung tinggi mobil dengan roof box  yang terpasang. Saat masuk pintu gerbang tol atau basement gedung, lihat tinggi maksimal kendaraan yang bisa melewatinya.  Seperti gerbang tol menpunyai tinggi maksimal untuk kendaraan kecil 2,1 meter. Pemakaian roof box menambah tinggi 50 cm dihitung dari tinggi rail box ditambah tinggi roof box.
2.       Suara yang ditimbulkan, dalam keadaan kosong akan menimbulkan suara suara ketika melewati jalan yang rusak. Ketika melaju juga akan menimbulkan bunyi , sebab terdapat celah antara atap mobil dengan dasar dari roof box. Angin yang melalui daerah inilah yang akan menimbulkan bunyi,  Salah satu cara agar tidak berisik  dengan menjaga kecepatan . Usahakan tidak melebihi 100 km /jam  agar supaya suara tidak timbul.






3.       Masih dari celah tersebut, kondisinya pasti akan lebih kotor dibanding bagian atap yang lain, sebab dengan pemasangan ini akan menyebabkan atap sulit dibersihkan dibandingkan bagian yang lainnya. Hati- hati menggunakan car wash otomatis yang menggunakan bulu, bisa nyangkut tuh bulu.
4.       Bagi yang baru pasang , wajib diperhatikan saat proses pemasangan . Terutama untuk roofrailnya. Usahakan tepat pada tiang pilar mobil . Maksudnya supaya tidk merusak konstruksi mobil itu sendiri saat roofboxnya dipenuhi barang.



5.     
            Posisikan pemasangan juga harus presisi . Maksudnya dilihat dari depan  roofbox benar benar ada di tengah tidak cenderung ke kiri atau ke kanan sebab akan mengganggu aerodinamika aliran udara pada mobil, dan tetunya sesuai estetika yang lurus lebih enak dipandang.   THANK'S FOR WATCHING


Tidak ada komentar:

Posting Komentar